![]() |
ILUSTRASI |
Kakak Ridho Rhoma, Debby Veramasari Irama berharap adiknya tersebut dapat tetap fokus pada karirnya dalam dunia seni usai menjalani kasus narkotik kelak.
Debby menyebut kejadian yang menimpa Ridho membuat sang ayah Rhoma Irama, lebih semangat untuk ikut memberantas narkotik. Hal itu sebagai wujud pelajaran yang diambil dari kejadian yang menimpa putra Raja Dangdut tersebut.
"Ini adalah ujian. Insya Allah ke depan jadi tambah baik dan Mas Ridho tetap fokus pada karirnya dan saya berharap ini akan ada hikmahnya yang bisa kami petik,"kata Debby usai mengunjungi Ridho di Polres Jakarta Barat, Minggu (26/3).
Ridho ditangkap di sebuah hotel di kawasan Pesing, Jakarta Barat, Sabtu (25/3) dini hari. Ridho yang dinyatakan positif menggunakan narkoba itu mengaku baru saja membeli sabu tersebut seharga Rp1,8 juta.
Awalnya, Debby mengatakan, tidak percaya dengan kabar yang mengatakan adiknya itu tertangkap karena narkotik. Debby menilai, Ridho tidak mungkin terlibat dalam penggunaan narkotik karena sedang mempromosikan lagu barunya.
Selain itu, kepribadian Ridho yang dianggap baik dan pendiam juga membuat dia tidak mempercayai hal tersebut. Dengan kejadian tersebut, Debby mengklaim, Ridho akan belajar dari kesalahan yang dilakukannya saat ini.
Saat ini, Ridho masih mendekam di rumah tahanan Polres Jakarta Barat. Besok, kuasa hukum Ridho, Krisna Murti, akan mengajukan permohonan rehabilitasi untuk kliennya tersebut.
Sumber: cnnindonesia
Sumber : Harian Publik - Ini Harapan Keluarga Kepada Ridha Rhoma
0 Response to "Ini Harapan Keluarga Kepada Ridha Rhoma"
Posting Komentar