TOP-LEFT ADS

Ini Tiga Fitur Baru Andalan Android Oreo

Ilustrasi




Google sedang mengembangkan tiga fitur pintar lainnya untuk disematkan di sistem operasi Android berikutnya yang digadang-gadang akan bernama Oreo.

Berdasarkan sumber dari Venture Beat yang dilaporkan BGR, Kamis (9/3/2017), terdapat tiga fitur Android Oreo yang bisa menjadi bagian dari Android O akhir tahun ini.

Pertama, fitur Copy Less, yang akan memberikan ponsel Android Anda kemampuan secara otomatis mendeteksi informasi relevan yang ingin disalin dari sumber ketika sumber mengirim teks atau e-mail.

Kemudian, fitur kedua akan datang langsung dari pedoman Apple, yakni kemampuan untuk tap alamat di pesan dan Google Maps otomatis terbuka dan mengarahkan Anda ke lokasi tersebut. Fitur ini telah ada di iOS selama bertahun-tahun, sehingga wajar rasanya jika Android ingin mendapatkan fitur serupa.

Terakhir, sumber mengklaim bahwa gerakan jari bisa dimasukkan ke Android 8.0. Salah satu perintah gestur akan memungkinkan pengguna menggambarkan huruf 'C' di layar untuk membukan kontak mereka. Sumber mengatakan bahwa gerakan bisa tertunda atau dibatalkan sama sekali.

Sumber: okezone




Sumber : Harian Publik - Ini Tiga Fitur Baru Andalan Android Oreo

0 Response to "Ini Tiga Fitur Baru Andalan Android Oreo"

Posting Komentar