TOP-LEFT ADS

Ponpes Al-Anwar Lepas Diri dari Keputusan GP Ansor Soal Pemimpin Non-Muslim

Pondok Pesantren al-Anwar I menyikapi hasil Halaqoh Bahsul Masail Pimpinan Pusat GP Ansor di Jakarta pada Sabtu-Ahad 12-13 terkait kepemimpinan non-Muslim (Kafir). 

Dalam pernyataannya yang dikutip situs Ponpes al-Anwar, kemarin,  pondok pesantren tersebut mengaku tak bertanggung jawab atas keputusan yang memperbolehkan kepemimpinan non-Muslim. 

Berikut pernyataan resmi, al-Anwar; 

1. Kami lepas diri (baro’ah) dan tidak bertanggung jawab dunia dan akhirat atas keputusan Halaqoh Bahsul Masail tersebut yang memperbolehkan kepemimpinan Non-Muslim (kafir) serta mengesahkannya secara konstitusi dan agama.

2. Keputusan tersebut tidak berkaitan dengan institusi ataupun kelembagaan Pondok Pesantren al-Anwar I, melainkan dilakukan oleh oknum individu.

3. Kami selamanya berpegang teguh pada dawuh Syaikhina Muhammad Najih yang mengharamkan kepemimpinan non-Muslim (kafir) secara mutlak, baik kafir dzimmi, harbi terlebih yang telah melakukan penistaan Alquran, menista Allah subhaanahu wa ta’alaa dan Rasul-Nya serta menista dan merendahkan para Ulama.



Sumber | republished by (YM) Yes Muslim !



Sumber : Harian Publik - Ponpes Al-Anwar Lepas Diri dari Keputusan GP Ansor Soal Pemimpin Non-Muslim

Related Posts :

0 Response to "Ponpes Al-Anwar Lepas Diri dari Keputusan GP Ansor Soal Pemimpin Non-Muslim"

Posting Komentar