Ilustrasi |
Cawagub DKI nomor urut 2 Djarot Saiful Hidayat mengingatkan kepada pendukungnya untuk tetap sabar dan tidak membalas meskipun terus dicaci-maki.
"Saat ini kita musti sabar, jangan kita mengolok-olok saudara sendiri, jangan memfitnah dan caci-maki sama anak bangsa," tegas Djarot dihadapan ribuan jamaah istighosah dan silaturahmi bersama tokoh ulama Betawi se Jakarta Timur, di Gelanggang Remaja, Kramat Jati Jaktim, hari ini.
Lebih lanjut, Djarot menyerukan jika mau berjihad maka berjihadlah dengan kemiskinan dan berperang melawan kemiskinan.
"Biarkan saya dengan Pak Basuki yang bekerja keras membanting tulang untuk kepentingan warga Jakarta supaya sejahtera. Yang dulu tinggal di bantaran kali kita bangunkan rumah yang layak, sehingga jadi warga yang manusiawi," tuturnya.
Djarot memastikan bahwa dirinya dengan Basuki Djarot adalah pelayan rakyat yang kini sudah menjalankan program-program prorakyat.
"Kami itu adalah pelayan rakyat. Kenapa cari pembantu yang lain?" tandasnya.
Sumber: rimanews
Sumber : Harian Publik - Ingatkan Pendukung, Djarot: Kita Musti Sabar, Jangan Mengolok-Olok Keluarga Sendiri, Jangan Memfitnah Dan Caci Maki Sama Anak Bangsa
0 Response to "Ingatkan Pendukung, Djarot: Kita Musti Sabar, Jangan Mengolok-Olok Keluarga Sendiri, Jangan Memfitnah Dan Caci Maki Sama Anak Bangsa"
Posting Komentar