TOP-LEFT ADS

Ingin Hemat Listrik? Ini Tipsnya....

ILUSTRASI

Banyak orang yang mengeluhkan biaya listrik yang tiba-tiba melonjak. Padahal biaya listrik yang harus dibayar sesuai dengan pemakaian sendiri. Lalu bagaimana cara agar biaya listrik bisa diminimalisir? Berikut cara pintar untuk hemat listrik.

Atur suhu lemari es
Tahukah anda jika lemari es merupakan salah satu peralatan elektronik rumah tangga yang menyedot banyak energi listrik? Lemari es ternyata dapat memotong energi sekitar 7% dari penggunaan energi rumah tangga. Lalu bagaimana jika suhu lemari es diturunkan? Bagaimana agar makanan tetap segar meski berada pada suhu rendah? Caranya adalah dengan tidak sesering mungkin membuka lemari es. Cara termudah adalah membuka pintu lemari es kurang lebih ¾ jangan membuka lemari es secara terbuka. Cara kedua adalah memberi jarak atau ruang pada lemari es anda, cara ini cukup ampuh agar makanan tetap fresh meski dengan suhu rendah.

Modus “siaga” menguras energi
Kebanyakan alat elektronik seperti DVD, VCR, pemutar CD, dan Komputer seringkali berada pada modus siaga, ternyata membiarkan peralatan elektronik tersebut dalam modus siaga dapat menguras energi hingga 10% dari pengeluaran energi rumah tangga. Cara termudah adalah pastikan anda mematikan peralatan elektronik jika tidak sedang digunakan.

Gunakan shower hemat energi
Shower merupakan alat yang sering kita temui di kamar mandi. Shower juga beguna menghemat penggunaan air. Namun ada juga shower yang menggunakan energi listrik. Pastikan anda memilih shower listrik hemat energi agar dapat mengurangi biaya energi lisrik anda.

Minimalisir penggunaan Dish Washer
Dish Washer atau mesin pencuci piring adalah alat untuk mencuci piring sekaligus dapat mengeringkan piring. Alat ini ternyata dapat menyedot energi cukup siginifkan. Tips sederhana jika anda menggunakan Dish Washer adalah minimalisir penggunaan listriknya dengan cara tidak menggunakan pengering, cukup keringkan secara manual.

Gunakan Downlight
Downlight adalah sebuah alat dimana lampu anda menjorok kedalam dengan intensitas cahaya rendah. Downlight dipercaya mampu menghemat energi. Pastikan anda menggunakan lampu berbasis LED. Dengan begitu anda dapat menghemat biaya listrik tahunan anda. Selamat mencoba!

Sumber: pojoksatu



Sumber : Harian Publik - Ingin Hemat Listrik? Ini Tipsnya....

Related Posts :

0 Response to "Ingin Hemat Listrik? Ini Tipsnya...."

Posting Komentar