Seperti beberapa kabar yang beredar belakangan ini terkait dengan pertemuan yang akan dilakukan oleh Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz, dengan para ulama dan juga ormas islam saat berkunjung ke Indonesia, hal tersebut akan ia lakukan saat berada di Jakarta, dan hal tersebut dibenarkan oleh seorang Duta Besar Arab Saudi, ia bernama Usamah bin Mohammed Abdullah Al Shuaibi.
Akan tetapi ia tidak mengetahui apakah pada pertemuan tersebut Habib Rizieq akan hadir atau tidak.
"Siapa saja yang akan hadir dalam pertemuan King Salman dengan ulama diatur oleh Kementerian Luar Negeri. Kami sepenuhnya mengikuti pihak pemerintah Indonesia," papar Usamah saat konferensi pers di kantornya Kedutaan Besar Arab Saudi untuk Indonesia di jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa 28 Februari 2017.

Pernyatan yang disampaikan oleh Usamah ini telah dikemukakan, dan semua hal tersebut juga telah menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan oleh para wartawan yang hadir pada konferensi pers tersebut.
Dengan sabar Usamah menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh wartawan, padahal waktu itu wartawan yang datang sangat banyak, hampir memenuhi ruangan pertemuan di Kudebes Arab Saudi, bahkan selain wartawan nasional ternyata konferensi pers tersebut juga dihadiri oleh beberapa media asing.
Sementara di Indonesia sendiri, kini telah menjadi perbincangan hangat mengenai adanya kabar bahwa Raja Salman nantinya akan bertemu dengan Habib Riezieq dan mereka akan melakukan perbincangan.
http://www.islaminews.com/2017/02/dubes-usamah-raja-salman-akan-bertemu.html
Sumber : Harian Publik - Ini Klarifikasi Lengkap Dubes Usamah Bahwa Raja Salman Akan Bertemu Habib Rizieq
0 Response to "Ini Klarifikasi Lengkap Dubes Usamah Bahwa Raja Salman Akan Bertemu Habib Rizieq"
Posting Komentar