
Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Said Iqbal mengatakan pihaknya akan berdemo besar-besaran apabila KPK lambat menangani kasus korupsi di Indonesia, antara lain pembebasan lahan RS Sumber Waras yang diduga melibatkan Gubernur DKI Ahok.
Diperkirakan demonstrasi secara besar-besaran tersebut akan dilaksanakan awal April 2017 sembari menunggu kinerja serius KPK dalam penanganan kasus korupsi E-KTP, RS Sumber Waras dan mega korupsi lainnya.
"Jika sampai akhir Maret 2017 tidak terlihat keseriusan KPK dalam membongkar kasus, maka dipastikan buruh akan turun ke jalan menyatakan perang melawan korupsi," kata Iqbal kepada wartawan di Jakarta, Minggu (12/3/2017).
Tidak hanya itu, Iqbal menegaskan bahwa buruh mendesak penanganan serius kasus korupsi E-KTP dan kasus-kasus yang masih mangkrak seperti RS Sumber Waras, tersangka RJ Lino hingga BLBI dan Century.
"Buruh juga mendesak KPK untuk tidak melupakan kasus-kasus korupsi yang lain, seperti kasus BLBI yang diduga melibatkan Megawati Soekarnoputri dan kasus RS Sumber Waras yang diduga melibatkan Ahok," ungkap Said.(harianterbit)
Sumber : Harian Publik - Kasus E-KTP Diungkap Namun Kasus Megawati BLBI dan Ahok di Sumber Waras Dibungkam, Buruh Bakal Serbu KPK
0 Response to "Kasus E-KTP Diungkap Namun Kasus Megawati BLBI dan Ahok di Sumber Waras Dibungkam, Buruh Bakal Serbu KPK"
Posting Komentar